Rabu, 09 November 2011

Mengunjungi Objek Wisata Alam Kepala Siring, Bengkulu Utara

Hari minggu di akhir Oktober 2011, saya dan isteri bermaksud mengunjungi objek wisata di Propinsi Bengkulu. Kami memilih objek wisata alam di Kemumu. Kami belum tahu berapa jauh lokasi itu. Namun, tidak ada salahnya mencoba.
Dengan sepeda motor, pagi-pagi kami berangkat dari rumah. Diperjalanan, kami membeli bekal makanan alakadarnya.  Setibanya di kecamatan Kerkap, ada persimpangan jalan. Kekanan mengarah ke Arga Makmur dan kekiri menuju Lais. Kami memilih jalan menuju Arga Makmur. Arah ke Lais adalah jalan lintas antar Propinsi yang menuju ke Muko-Muko dan perbatasan Propinsi Sumatera Barat.
Memasuki jalan menuju Arga Makmur, sudah terasa suasana pedesaan dan pegunungan. Masih banyak pepohonan, kebun sawit, kebun karet dan kopi. Terdapat juga beberapa pemukiman. Tidak ada rambu-rambu. Tidak ada batu penunjuk jarak dipinggir jalan. Kami beberapa kali bertanya kepada penduduk setempat. Dan juga tidak ada SPBU. Perjual BBM eceran lumayan banyak. Harganya mulai dari Rp. 5.500,. s/d 6.000 per liter.   Kondisi jalan lumayan bagus walaupun ada sedikit kerusakan. Banyak belokan, tanjakan dan turunan.
Setelah lebih dua jam melakukan perjalanan, tibalah kami di pintu gerbang Objek Wisata Alam Kepala Siring Kemumu, Arga Makmur, Bengkulu Utara. Objek wisata ini terletak sekitar 100 meter dari jalan raya. Pengunjung dikenakan tiket masuk seharga Rp. 2000/orang. Tempat parkir cukup luas.
Objek wisata alam kepala Siring merupakan sungai berbatu-batu. Ada air terjunnya juga. Masih alami, hanya ada tangga-tangga dan jembatan kecil. Ada juga masyarakat menyebut objek wisata ini dengan “tangga seribu”. Untuk menuju ke sungai dan air terjun itu, pengunjung harus menuruni tangga. Menurut petugas, jumlah anak tangga itu sekitar 200. Objek wisata ini lumayan bagus. Hanya, informasinya perlu dilengkapi untuk kemudahan pengunjung. Ketika saya tanyakan berapa kilometer dari kota Bengkulu, petugas tidak dapat menjawab dengan pas. “ Sekitar dua jam lah Pak”, katanya.
Ketika kami tiba dilokasi,  ada sejumlah pengunjung dari sebuah SMK di kota Bengkulu. Mereka menggunakan dua buah bis. Sudah berada disana sehari sebelumnya. Ada juga pengunjung lain, pada umumnya para remaja. Para pengunjung yang kami temui cukup familiar. Menambah kenyamanan.
Ketika sedang berada di Propinsi Bengkulu, lengkapi wisata dengan mengunjungi Objek Wisata Alam Kepala Siring Kemumu, Arga Makmur, Kabupaten Bengkulu Utara. Bawa bekal makanan dan minuman secukupnya. Dilokasi wisata dan sekitarnya, belum ada penjual makanan.
Bengkulu, 3 Nopember 2011

Tidak ada komentar: