Kamis, 17 November 2011

Berbelanja Di Pasar Subuh Semarak Bengkulu

Hari itu, sambil olah raga jalan pagi di kota Bengkulu, saya berkesempatan mengunjungi Pasar Semarak Subuh Bengkulu. Pasar ini terletak di Jl. KZ Abidin. Di pusat kota, berujung di Jl. Suprapto. Tidak jauh dari simpang lima.
Saya baca di surat kabar lokal, Pasar Semarak Subuh Bengkulu beroperasi sejak tahun 2010. Menurut ketentuan dari Pemerintah Kota, jam operasi pasar hanya sampai pukul 08.00 WIB setiap hari. Kadang, jam operasi ini tidak ditaati sepenuhnya oleh pedagang. Operasi penertiban selalu dilakukan.

Melihat ramainya pedagang dan pembeli, menurut saya, keberadaan pasar ini cukup bermanfaat, terutama bagi rumah tangga. Kebutuhan harian rumah tangga, cukup lengkap tersedia. Ada sayuran, ikan, ayam dan daging. Makanan ringan atau cemilan juga ada. Banyak pilihan bagi pembeli.
Berbelanja dipasar tradisional, lazimnya selalu terjadi tawar menawar harga. Menurut pengamatan saya, banyak dagangan sudah memiliki standar harga. Kalaupun ada tawar-menawar, turunnya sedikit saja.
Bengkulu, 3 Nopember 2011.
 

Tidak ada komentar: